Estetiderma Perawatan Kulit Wajah
Medical Skin Peel Specialist
  • BLOG
  • WELCOME
  • OUR STORY
  • OUR TREATMENTS
  • PROMOTIONS
  • TEMUKAN KLINIK KAMI
  • FAQ
  • CONTACT US
  • CAREER

Apakah Kulit Gelap Masih Membutuhkan Tabir Surya?

12/5/2017

Comments

 
Picture
Warna kulit seseorang (putih- kuning gading - sawo matang - coklat gelap hingga hitam) dipengaruhi oleh tingkat kepadatan melanin dalam kulit dan sifat ini diturunkan secara genetic dari kedua orangtua. Semakin “padat” granul melanin di dalam kulit, maka semakin gelap pula warna kulit yang dimiliki seseorang. Tidak jarang kita menemukan teman yang beranggapan bahwa dirinya tidak perlu menggunakan tabir surya karena memiliki kulit berwarna gelap, benarkah?
 
Meskipun melanin dapat melindungi kulit dari efek merusak sinar UV, namun biasanya melanin sendiri tidaklah cukup kuat untuk 'menahan' daya rusak tersebut, kecuali bila Anda memiliki warna kulit alami yang sangat gelap seperti halnya penduduk asli Sudan Selatan di benua Afrika.
 Daya perlindungan melanin sebanding dengan tingkat kepadatannya didalam kulit, dengan kata lain pemilik kulit cerah akan lebih rentan untuk mengalami berbagai kerusakan kulit yang mungkin terjadi akibat paparan sinar UV, dan sebaliknya, pemilik kulit gelap secara alami lebih “kebal” terhadap efek merusak sinar UV, namun tetap perlu waspada. Kerusakan kulit permanen akibat paparan kronik sinar UV dapat bervariasi mulai dari timbulnya gangguan pigmentasi kulit, timbulnya garis halus/ kerutan, menurunnya kekenyalan kulit(kulit kendur) hingga keganasan (kanker) kulit  yang sifatnya ringan hingga ganas.
 
Ada sekitar 4.2 juta kasus keganasan kulit yang terdiagnosa di tahun 2016 – dan jumlahnya diperkirakan akan meningkat di tahun 2017. Tanda-tanda keganasan kulit pada pasien berkulit gelap tidaklah sejelas pada pasien dengan kulit putih—inilah sebabnya kanker kulit pada kulit gelap seringkali terlambat terdiagnosa dan dibarengi dengan tingkat kematian yang lebih tinggi. Karena itulah, bagi jenis kulit Asia yang memiliki warna kulit sawo matang hingga coklat gelap, tetap disarankan untuk menggunakan tabir surya secara rutin, terlebih bagi mereka yang tinggal di Negara tropis dimana matahari bersinar sepanjang tahunnya.
 
Tabir surya, sebagaimana namanya, berfungsi untuk melindungi kulit dari kerusakan kulit terkait sinar ultraviolet. Terdapat dua golongan besar tabir surya, yaitu tabir surya kimiawi dan tabir surya fisik. Tabir surya kimiawi bekerja dengan menyerap sinar UV sebelum sempat menembus kulit, sedangkan tabir surya fisik seperti Zink Oksida dan titanium dioksida bekerja dengan menghalangi serta membuyarkan sinar matahari agar menjauhi kulit. Tabir surya fisik akan memberikan perlindungan segera bagi kulit setelah digunakan, sedangkan tabir surya kimiawi perlu digunakan setidaknya 15 menit sebelum berjemur untuk mendapatkan manfaatnya. Umumnya para ahli kulit lebih merekomendasikan jenis tabir surya fisik.
Sayangnya, tidak semua tabir surya fisik dapat “menyatu” dengan warna kulit gelap. Bagian tersulit dalam formulasi tabir surya adalah menemukan formula yang mampu “menyatu”dengan warna kulit, beberapa formulasi yang buruk bahkan akan “meninggalkan bubuk” menyerupai kapur setelah mengering, yang sangat menggangu penampilan.
 
Telah mempercantik wanita Indonesia selama lebih dari 20 tahun, Estetiderma memahami betul kebutuhan serta masalah yang dihadapi oleh wanita Indonesia. Estetiderma Sunscreen Lotion merupakan tabir surya fisik berbahan aktif Titanium Dioksida yang mudah ”menyatu” dengan kulit dan tidak meninggalkan jejas setelah mengering.
 
Selain mencegah kerusakan kulit akibat efek buruk sinar UV, Estetiderma Sunscreen Lotion juga dapat berfungsi sebagai alas bedak karena memiliki warna beige yang senada dengan warna kulit. Estetiderma Suncreen Lotion tersedia dalam 2 varian, yaitu Estetiderma Sunscreen Lotion for dry skin type untuk jenis kulit kering serta Estetiderma Sunscreen Lotion for oily skin type untuk jenis kulit berminyak. Gunakan Estetiderma Sunscreen Lotion setelah membersihkan wajah atau setelah menggunakan krim pagi. 
Comments
    Selama hampir 20 tahun klinik Estetiderma telah memberikan layanan perawatan kulit yang terbaik kepada pelanggan kami. Kami menggabungkan tindakan perawatan kulit di klinik oleh Beauty Therapist kami dengan tindakan pengobatan kulit secara medis oleh dokter sehingga hasilnya maksimal dan memuaskan.

    Kami juga secara rutin mengadakan pelatihan bagi para beauty therapist serta dokter dermatolog untuk meningkatkan kemampuan dalam menghadapi berbagai macam masalah kulit.

    Estetiderma adalah gabungan dari 2 kata: “Esthete” yang berarti ahli menilai keindahan dengan “Derma” yang berasal dari kata Dermis berarti berhubungan dengan kulit, menjadikan pengertian Estetiderma sebagai dedikasi penuh dalam bidang keindahan kulit.
    Picture

    Archives

    May 2017
    April 2017
    August 2016
    March 2016
    February 2016
    January 2016
    December 2015
    November 2015
    October 2015
    September 2015
    August 2015

    RSS Feed

    Categories

    All
    Acne
    Acne Facial Care
    Alami
    Anatomi Kulit
    Anti Acne Series
    Anti Aging
    Awet Muda
    Bau Badan
    Bekas Jerawat
    Bersemangat
    Bibir Sehat
    Cantik Tanpa Makeup
    Dampak Stress Pada Kulit
    Diet
    Dokter Ahli Kecantikan
    Eczema
    Elektroporasi
    Estetiderma Eye Treatment
    Face Wash
    Facial Care
    Fashion
    Filler
    Flek Hitam
    Freckles
    Gangguan Aliran Darah
    Hilangkan Flek Hitam
    Hiperpigmentasi
    Hormonal
    Injeksi BOTOX®
    Iritasi
    Iritasi Kulit
    Kaki Pecah-Pecah
    Kebersihan
    Kecantikan Mata
    Kecilkan Pori Pori
    Kecilkan Pori-pori
    Kemerahan Pada Kulit
    Keriput
    Kerutan
    Kerutan Seputar Mata
    Kerut Wajah
    Ketiak
    Klinik Estetiderma
    Komedo
    Kuku Indah
    Kuku Sehat
    Kulit Berminyak
    Kulit Bersinar
    Kulit Bersisik
    Kulit Halus
    Kulit Indah
    Kulit Kasar
    Kulit Kendur
    Kulit Kepala
    Kulit Kering
    Kulit Ketiak
    Kulit Kusam
    Kulit Sehat
    Kulit Sensitif
    Kulit Seputar Mata
    Kurangi Jerawat
    Kurangi Kerut
    Lemak
    Makanan Berkalori Tinggi
    Makanan Sehat
    Makeup
    Masalah Ketombe
    Masker
    Matahari
    Medical Peeling
    Medical Skin Peel
    Membersihkan Wajah
    Memutihkan Ketiak
    Memutihkan Wajah
    Mencerahkan Kulit
    Mencuci Muka
    Mengencangkan Kulit
    Mengurangi Berat Badan
    Mengurangi Jerawat
    Menurunkan Berat Badan
    Microdermabration
    Neurodermatitis
    Non-Comedogenic
    Obesitas
    Olah Raga
    Oxygen Jet Therapy
    PDT
    Pelembab
    Pencegahan
    Penuaan Dini
    Penyakit Kulit
    Penyebab Flek Hitam
    Perawatan Kecantikan
    Perawatan Kulit Wajah
    Percaya Diri
    Pigmentasi Wajah
    Pori Kulit
    Pori-pori
    Pori Pori Besar
    Pori-pori Besar
    Pori-pori-besar
    Pori Pori Kasar
    Pori-pori Kasar
    Pori Pori Membesar
    Pori-pori Membesar
    Produk Estetiderma
    Radio Frequency
    Rambut Rontok
    Rambut Sehat
    Rosasea
    Scrub
    Selulit
    Sisa Makeup
    Sunburn
    Tabir Surya
    Tanda Penuaan
    Terapi Es
    Tidur Nyenyak
    Treatment Di Estetiderma
    Vitamin C
    Vitamin E
    Weekend

Temukan informasi terbaru dari kami, penawaran khusus dan berbagai tips

* indicates required